AGUSTIYA ADI CHANDRA.

Aja Kuminter Mundak Keblinger, Aja Cidra Mundak Cilaka. Aja Ketungkul Marang Kalungguhan, Kadonyan lan Kemareman.

KAHLIL GIBRAN

Aku ingin mencintaimu dengan sederhana.... seperti kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu. Aku ingin mencintaimu dengan sederhana.... seperti isyarat yang tak sempat dikirim awan kepada hujan yang menjadikannya tiada.

BRUCE LEE

Jangan menjadi pohon kaku yang mudah patah, jadilah bambu yang mampu bertahan melengkung melawan terpaan angin.

Ir. SOEKARNO

Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta! Masa yang lampau adalah berguna sekali untuk menjadi kaca benggala dari pada masa yang akan datang.

RIWAYAT ALI BIN ABI THALIB

Jauhilah kebiasaan mengunjing karena menyebabkan tiga bencana. Pertama, doa takterkabul. Kedua, amal kebaikan tak diterima. Ketiga, dosa bertambah.

Jumat, 06 Desember 2013

MAKET SMA NEGERI 2 LUBAI









KOMPUTER

Komputer tercipta untuk membantu manusia menyelesaikan masalahnya. Dengan kehadiran komputer, manusia dapat menyelesaikan tugas kantornya, memutar music, menonton film, mecari berita, dan lain–lain. Bahkan dengan komputer, manusia berhasil mencatat berbagai sejarah seperti merancang pesawat siluman, menciptakan obat generik yang murah, merancang peta gen manusia, mendaratkan dirinya ke bulan, atau melakukan perjalanan pulang pergi ke angkasa berulangkali layaknya perjalanan tamasya.
Pada dasarnya komputer terdiri dari 3 (tiga) peralatan, yaitu :

A. Input Device (peralatan masukan)
Input device merupakan perangkat yang berguna untuk memasukkan data ke komputer. Data itulah yang selanjutnya di proses. Didalam perangkat ini terdapat sinyal input dan sinyal maintenance. Sinyal input berupa data–data, baik yang berupa hurup, angka, gambar, maupun suara yang dimasukkan kedalam sistem komputer. Sinyal maintenance berupa program untuk mengolah data yang dimasukkan. Dengan demikian alat input berfungsi untuk memasukkan data dan memasukkan program. Sebagian yang termasuk kedalam alat input adalah :
  1. Keyboard, digunakan untuk memasukkan data dengan mengetik pada tombol tertentu (bentuk format dasarnya menyerupai mesin ketik.
  2. Mouse, berfungsi untuk menunjuk dan memilih tombol aplikasi program yang tampil di layar.
  3. Joystick, berfungsi untuk menunjuk dan memilih tombol aplikasi program yang tampil di layar. Selain itu joystick banyak digunakan untuk memasukkan perintah pada saat kita menjalankan game komputer.
  4. Tracbal, lberfungsi sama dengan joystick. Perbedaannya hanya pada bentuknya, jika joystick berbentuk tongkat, maka trackball berbentuk bola yang mudah digerakkan.
  5. Scanner, merupakan alat untuk memindai atau menyalin dokumen tercetak seperti gambar atau tulisan menjadi data digital yang dapat diproses oleh komputer.
  6. Barcode reader, alat ini bekerja seperti scanner, tetapi penggunaannya khusus untuk membaca data barcode yang biasanya terdapat di berbagai produk.
  7. Microfon, untuk memasukkan data berbentuk suara ke dalam komputer.
  8. Power Supply, sesuai dengan namanya, power supply ini berfungsi mengalirkan listrik ke setiap bagian komputer agar dapat berjalan.
  9. Touch screen (layar sentuh), merupakan alat masukan yang memungkinkan kita memasukkan data maupun intruksi ke komputer melalui sentuhan.

B. Process Device (peralatan pengolahan)
Proses kerja komputer bukan tergantung dari satu komponen saja, melainkan hasil kerjasama dari berbagai komponen komputer itu sendiri. Sebagian yang termasuk kedalam alat proses adalah :
  1. Processor, merupakan alat utama yang berfungsi mengolah data secara digital. Posesor sering di juluki sebagai otak komputer
  2. RAM (Random Access Memory), berfungsi sebagai tempat penampungan sementara bagi program yang sedang diproses, data pada memori ini akan hilang jika komputer mati. Inilah penyebabnya kenapa kalau aliran listrik padam atau komputer tiba-tiba kita matikan maka semua pekerjaan kita yang belum disimpan akan hilang. RAM berbentuk sebuah PCB panjang yang terletak diatasnya IC-IC atau chip-chip.
  3. Mainboard (motherboard), merupakan bagian induk atau utama yang berada dalam CPU. Berfungsi sebagai papan circuit dari berbagai macam komponen pendukung lainnya.
  4. Kartu VGA (VGA card), VGA card merupakan bagian komputer di dalam CPU yang berperan penting untuk menampilkan output process ke monitor. Tanpa VGA card, layar komputer tidak akan menampilkan apa-apa alias blank. VGA card sendiri ada yang berupa slot tambahan ataupun bawaan produsen motherboard atau disebut juga VGA on board.
  5. Kartu suara (sound card), Sound card merupakan peralatan yang berfungsi untuk mengolah suara. Kualitas suara yang dihasilkan komputer tergantung dari mutu kartu suara. Selain itu, kartu suara ini juga dapat digunakan sebagai alat input dan output.

C. Output Device (peralatan keluaran)
Setelah di proses, data–data itu tentunya akan dikeluarkan dalam berbagai bentuknya. Sebagian yang termasuk kedalam alat output adalah :
  1. Monitor, merupakan salah satu perangkat keras komputer yang fungsinya menampilkan perintah maupun hasil pengolahan data secara langsung.
  2. Printer, merupakan alat untuk menampilkan hasil pengolahan data dari komputer ke media kertas, plastik, dan sejenisnya. Dalam bidang komputer, tulisan/informasi yang tercetak di kertas dinamakan hard copy.
  3. Proyektor, merupakan alat yang berfungsi menampilkan objek yang dihasilkan komputer ke bidang lain yang lebih besar, misalnya layar presentasi maupun tembok.
  4. Speaker, merupakan alat output audio, fungsinya untuk mengeluarkan suara dari pengolahan data audio yang terjadi didalam komputer.
D. Disk Device (Peralatan penyimpanan)
Data–data yang di proses di komputer tidak serta merta harus hilang setelah kita mematikan komputer. Untuk itu diperlukan peralatan penyimpanan yang berguna untuk meyimpan data–data tersebut. Sebagian yang termasuk kedalam alat penyimpanan adalah :
  1. HarddiskAdalah media penyimpanan utama data pada komputer. Harddisk menyimpan data/program secara permanen meskipun komputer tidak menyala.
  2.  CD/DVD ROM, merupakan alat yang digunakan untuk membaca atau menulis/merekam data pada kepingan CD/DVD.
  3. Flash disk, merupakan media penyimpan data portabel yang sangat populer saat ini. Bentuknya kecil dengan port USB di ujungnya untuk menghubungkan diri dengan komputer.
  4. Disket, merupakan media penyimpan data yang terbuat dari cakram magnetik lentur (floopy).
  5. Optical disk, Optical disk atau yang sering disebut CD atau DVD merupakan media penyimpanan data berbentuk cakram. CD/DVD sebagian besar bersifat read only (hanya menyimpan data/tidak dapat dirubah isinya), tetapi ada juga yang fungsinya sama dengan disket yaitu CDRW/DVDRW.
E. Periferal (peralatan tambahan)
Peralatan ini mempunyai fungsi sebagai peralatan tambahan untuk lebih mendayagunakan komputer. Jenis peralatan yang bisa dipasang di dalam CPU biasanya disesuaikan dengan keperluan pengguna komputer. Sebagian yang termasuk kedalam alat periferal adalah :
  1. Kartu jaringan (Network Interface Card/NIC), berfungsi untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lain. Sama seperti VGA card, kartu jaringan juga ada yang onboard dan ada yang harus ditambahkan pada slot PCI yang terdapat pada mainboard.
  2. Modem (Modulator demodulator), berfungsi untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lain atau internet melalui jalur telepon. Modem mampu mengubah sinyal digital menjadi sinyal analog atau sebaliknya.
  3. Hub, merupakan peralatan yang digunakan sebagai terminal dari berbagai port yang ada di dalam komputer, seperti USB, jaringan(LAN), dan lain–lain.
  4. TV Tunner, adalah perangkat yang digunakan sebagai penerima siaran televisi pada komputer.
  5. UPS (Uninterupted Power Supply), merupakan alat yang berfungsi untuk memberikan tenaga listrik cadangan pada saat listrik PLN tiba–tiba padam.